Jumat, 05 Desember 2014

Referensi Modification Shop



Saat ini banyak pemilik mobil yang sudah sadar fashion. Secara umum aliran modifikasi juga sudah banyak kita temui di Indonesia dengan berbagai macam model seperti yang kami bahas sebelumnya, berkaitan dengan itu kami dari autoryanrzra akan memberikan referensi yang terpercaya bagi kalian yang ingin memodifikasi mobil anda.

Berikut referensi yang akan kami berikan untuk kalian semua guys :

1.Domo JDM Store
Instagram : rayybean 
LINE : rayybean
Pin BB : 23AF189A
Menjual berbagai macam accessoris seperti setir, jok racing, lampu, dan accessoris JDM lainnya.

2.Seventeen Shop Car.
Instagram : Seventeenshopcar_
LINE : ssc_17
Pin BB : 284F6598
Menjual berbagai macam jenis knalpot

3.JDM Garage Shop
Instagram : Jdmgarageshop
LINE : jdmgarage
Pin BB : 5130F3D4
Menjual berbagai macam stiker dan accessoris yang berbau JDM

Sekian referensi yang terpercaya dari kami autoryanrzra ya guys...

Jenis Design Jok Mobil



Saat ini banyak pemilik mobil yang sudah sadar fashion . Secara umum aliran desain interior mobil terbagi dalam 3 gaya, yakni elegan, sporty dan fashionable .Aliran gaya ini dibentuk dari gabungan gaya desain dan padu-paduan warna. 

Jika Anda ingin mengganti pelapis jok mobil Anda, kami dari autoryanrzra ada beberapa gaya desain jok yang mewakili gaya interior secara keseluruhan:

1. Model Polos-Monotone 
Model ini umumnya hanya mengikuti model bawaan pabrik semata dan praktis hanya mengganti pelapisnya saja. Warna yang dipilih pun biasanya sama dengan sebelumnya. Secara posisi duduk tidak berubah, kecuali terasa lebih nyaman dan lebih mewah.

2. Model Polos Kombinasi Peforated 
Model ini kurang lebih sama dengan Model Polos Monotone. Namun seating parts- nya diganti dengan bahan perforated . Penggunaan bahan ini lebih untuk variasi agar tidak terkesan terlalu polos.

3. Model Two Tone 

Model jok ini mengaplikasi padu-padan 2 warna, dengan nuansa soft maupun hard seperti hitam- ungu, hijau-kuning, hitam-putih, merah-putih, dan sebagainya.

4. Model Multicolor
Model jok ini mengaplikasi padu-padan 3 warna atau lebih. Umumnya apabila disusun akan membentuk gradasi warna.
5. Model Kerut
Model ini menjadi favorit kebanyakan orang karena menimbulkan nuansa elegan. Biasanya model kerut ini memakai sedikit jahitan agar tampak lebih nyaman dibandingkan jok yang polos. Jumlah dan besarnya kerutan dapat “dimainkan” sesuai dengan selera pemilik mobil.
6. Model Sofa dan Kancing (Garson)
Model ini biasanya dipilih oleh para eksekutif karena modelnya yang VIP dan berkelas. Pada model ini jok diisi dengan bahan 
dacronsehingga memberikan rasa nyaman.
7. Model Garis
Model ini membuat interior mobil terkesan 
vintage dan klasik. Motif ini cocok digunakan untuk mobil lama atau mobil yang memiliki karakter desain vintage .
8. Model Diamond (Wajik)
Model 
diamond ini sangat banyak dan digemari khususnya anak muda. Model ini dapat terlihat trendi dan dinamis. Model wajik ini berdesain jajaran genjang yang beraturan. Biasanya pola ini diterapkan sebagai variasi pada bagian tengah jok, tetapi bisa juga diterapkan pada keseluruhan jok.

Tips Memilih dan Memasang Kaca Film Pada Mobil

Kaca mobil pada umumnya adalah berwarna bening. Kaca dilapisi film gunanya untuk menangkal sinar ultraviolet yang berlebihan ketika berada dalam mobil. Bukan hanya sebagai penangkal, tapi juga sebagai aksesoris tambahan untuk tampilan yang lebih bagus.

Memasangkan kaca film mobil tidak sembarang pilih dan pasang. Hati-hati terhadap produk di pasaran. Tidak berfungsi dengan baik hanya akan menimbulkan panas berlebihan dalam kabin mobil. Salah pilih tentu bisa merugi nantinya. Jadi, cari tahu dulu semua referensi yang bisa membantu.

Kaca film mobil biasanya dibedakan dari tingkat persen kehitamannya. Semakin gelap artinya semakin tinggi nilai persennya. Anda harus menentukan sesuai kebutuhan. Bukan hanya tingkat kegelapannya, warnanya pun harus klop berpasangan dengan warna mobil.

Agar tak salah pilih dalam membeli dan memasang film pada mobil, Anda bisa menyimak beberapa hal berikut ini yang bisa dijadikan pedoman.

-Utamakan Kebutuhan
Hal mendasar yang perlu Anda ketahui untuk memasang kaca film adalah seperti apa kebutuhan Anda. Kaca film ada banyak jenis. Ada untuk penangkal panas, ada sebagai pelindung privasi, untuk keamanan, atau bisa jadi untuk kebutuhan lain. Sebagai referensi, banyak orang menggunakan kaca film pada mobil mereka untuk menangkal sinar ultraviolet dan kabin mobil tidak terlalu panas.

-Nilai Tambah Keamanan
Lembaran film pada kaca tidak seperti plastik biasa. Benda ini lebih kuat dan mampu menahan benturan. Dengan kata lain, kaca yang terlapisi lembaran film meskipun terbentur tapi tidak akan pecah. Keretakan mungkin ada, namun tidak sampai pecah karena film menempel pada kaca.

-Pilihlah Kualitas
Jangan pernah sekali-kali terlena dengan harga murah akan kaca film untuk mobil Anda. Lebih baik uang Anda habis banyak ketimbang membeli yang asal-asalan. Karena yang palsu hasilnya pun akan asal-asalan juga. Pilihlah yang kualitasnya terbukti. Cari referensi mana merek film yang bagus.

-Perhatikan Sisi Warna
Banyak orang menganggap bahwa semakin gelap kaca film pada mobil maka semakin efektif menangkal panas sinar matahari. Sebenarnya tidak, penentunya adalah kandungan dari kaca film itu sendiri. Bahkan bening pun bisa menangkal sinar ultraviolet. Ada banyak pilihan warna untuk kaca film. Konsultasikan dengan mereka yang sudah menggunakan kaca film, mana yang terbaik untuk kebutuhan Anda.

-Kebutuhan Privasi
Seperti yang terpapar di atas, kaca film bukan hanya untuk mengurangi panas matahari masuk dalam mobil tapi juga untuk melindungi privasi kita. Ya, privasi sangat penting khususnya dalam mobil. Kaca film perlu digunakan agar orang tidak serta-merta bisa melihat semua benda dalam mobil. Intinya pilihlah film untuk melindungi kaca Anda agar tak terlihat dari luar.

-Wajib Kenali Tipe Kaca
Kaca mobil tidak hanya satu jenis saja. Ada banyak variannya.  Seperti Total Solar Energi Rejected, Visible Light Transmittance, Ultra Violet Rejected dan Infra Red Rejected.Kenali semua fungsi dan kompatibelnya dengan mobil Anda. Setelah itu pakailah yang pas dan sesuai kebutuhan.

10 Tips Mudah Mengendarai Mobil Saat Hujan Lebat


Cuaca di Indonesia, bisa dibilang tidak menentu kadang panas dan bisa tiba-tiba hujan deras. Kondisi ini kadang membuat pengendara tidak sempat mempersiapkan diri saat hujan. Guna menavigasi jalan yang basah, kami dari autoryanrzra akan memberi 10 Tips mengendarai mobil saat hujan lebat :

1. Persiapkan Perjalanan Anda 
Mengemudi saat hujan memerlukan perlakuan yang hati-hati terhadap alat-alat penting dalam mengemudi – stir – (clutch), rem dam pedal gas – dan kemungkinan kesalahan lain yang bisa terjadi. Saat anda memulai perjalanan dalam kondisi hujan, alas sepatu anda bisa saja basah dan licin saat menginjak pedal gas. Keringkan alas sepatu anda sebelum mulai mengemudi. Lakukan pengecekan rutin pada fungsi lampu besar, lampu samping, lampu rem dan sistim indicator bekerja dengan baik.
2. Periksa Tekanan Ban 
Periksa kondisi tekanan udara dalam ban dan kedalaman alur ban secara rutin minimal seminggu sekali. Kondisi tekanan ban yang cukup dan alur ban yang masih baik akan menghindari kendaraan melayang di atas air dan tergelincir (slip) pada saat hujan. Jangan mengambil resiko dengan menggunakan ban yang sudah tipis.
3. Periksa Keadaan Mobil Anda Sebelum Bepergian
Periksalah rem, kemudi, tingkat cairan/level cairan (aki, air radiator, oli, bensin dan sebagainya), tekanan ban dan kedalaman ban, serta penghangat agar kendaraan Anda siap untuk menghadapi hujan deras.
4. Pastikan Wiper Berfungsi dengan Baik 
Jika karet wiper rapuh atau rusak, lebih baik menggantinya dengan yang baru sebelum turun hujan. Hujan lebat dapat mengganggu wiper anda, air hujan yang deras akan menutup kaca depan mobil anda. Saat pendangan menjadi terbatas dan anda tidak dapat melihat bahu jalan atau kendaraan lain dengan jarak yang aman, saatnya anda untuk menepi dan menunggu hujan reda. Berhentilah pada tempat yang aman dan tepat. Bila harus berhenti di bahu jalan, berhentilah secepatnya dan tunggu hingga badai mereda. Tetap nyalakan lampu besar dan lampu hazard agar mudah terlihat kendaraan lain.
5. Kecepatan Stabil 
Paculah kendaraan Anda dengan kecepatan yang stabil, sesuai kondisi jalan dengan jarak pandang yang aman.
6. Hindari Mengebut 
Saat hujan turun, air akan bercampur dengan kotoran, minyak yang membuat jalan menjadi licin dan mudah tergelincir. Cara terbaik menghindarinya dengan mengemudi perlahan-lahan. Hal ini akan mempermudah ban anda menyesuaikan dengan perubahan cuaca, untuk daya cengekeram lebih baik.
7. Nyalakan Lampu Utama 
Waktu debit hujan deras, jangan segan menyalakan lampu utama (day time) atau lampu kecil untuk meningkatkan kewaspadaan kendaraan di sekitar kita. Jangan menggunakan lampu hazards! Lampu ini hanya akan mengganggu pengemudi lain, apalagi kalau mau berbelok. Arah mobil tidak bisa ditebak karena sein tidak berfungsi. Lampu ini hanya digunakan dalam kondisi darurat!
8. Hindari Rem Mendadak
Sangat dianjurkan untuk menginjak rem secara perlahan-lahan. Jika anda menginjak rem hingga limit, ada kemungkinan mobil akan selip. Lebih baik jika Anda mengerem secara bertahap sebelum benar-benar berhenti.
9. Perhatikan Jarak Rem 
Saat hujan, mobil membutuhkan jarak lebih panjang untuk diperlambat lajunya. Kalau biasanya butuh jarak dua detik dengan kendaraan di depan, coba kalikan dua jadi empat detik guna memperpanjang jarak rem.
10. Mengendalikan Mobil Saat Tergelincir 
Tergelincir dapat terjadi pada semua pengemudi. Apabila anda mengalaminya, ingatlah untuk tidak menginjak rem mendadak. Jangan menginjak rem berulang-ulang bila mobil ande dilengkapi anti-lock braking system (ABS). Melainkan, injaklah rem dengan hati-hati dan tekanan yang tepat agar stir dan rem dapat menyesuaikan dengan keadaan saat tergelincir.

Berikut tips dari kami tunggu post selanjutnya ya guys semoga bermanfaat yaa...

Rabu, 03 Desember 2014

Cara Menganalisa Kerusakan Komponen Kelistrikan Mobil part 2


Kali ini kami dari autoryanrzra sengaja akan membahas lagi mengenai pentingnya kelistrikan mobil Part 2, serta tips ringan cara menganalisanya untuk bisa kita cek dan atasi sendiri agar tidak mengganggu kinerja mobil tua kita.
KOIL
Koil adalah kumparan,lilitan atau gulungan kawat email dengan jumlah tertentu.Dalam kenyataannya mungkin tidak akan terlihat sebagai kumparan,karena sudah diberi boks. Dalam teknik otomotif koil disebut juga Kumparan Pengapian.
Fungsi utama koil adalah melipat gandakan tegangan ,bukan arus listrik, tegangan listrik dari aki mobil yg hanya 12 volt setelah memasuki koil akan berubah menjadi ribuan volt dan kemudian disalurkan ke busi melalui distributor atau delco. Untuk menimbulkan percikan api antara 2 plat dengan celah 1 mm dibusi, busi harus mendapat tegangan ekstra tinggi, ribuan volt, tidak bisa hanya 12 volt saja. Makanya jangan sekali-kali anda memegang arus pada kabel busi karena tegangan voltasenya sangat besar, jauh lebih besar dari listrik PLN.
Daya yang dihasilkan koil sih sekitar 2000 watt saja, tetapi tegangannya sampai ribuan volt AC.
Gejala kerusakan koil pengapian memang relatif sukar diketahui sejak awal, karena tiba-tiba mobil mati mendadak terutama bila dalam keadaan panas. Meskipun begitu, ada satu ciri khusus yang agak sukar dibedakan pada kondisi mesin stasioner dan pedal gas diinjak mesin malah tersendat. Itu satu ciri-ciri koil mulai tak berfungsi. Namun, ada langkah selanjutnya untuk memastikan koil di mobil dengan pengapian platina sudah mulai rusak.
Kabel negatif yang berada di sisi kiri/kanan koil didekatkan dengan ground atau massa. Kemudian, copot ujung kabel yang terhubung ke distributor dan lekatkan ke massa. Putar kunci kontak ke posisi on kemudian cek memakai kabel negatif yaitu dengan cara kontak-putus ke ground.
Perhatikan kejadian pada ujung kabel yang menuju distributor apakah mengeluarkan percikan api, apakah warna percikan api itu kebiruan yang berarti koil berada dalam kondisi prima atau warna kemerahan yang bertanda koil sudah lemah dan perlu diganti. Untuk sementara bila anda merasakan sering mogok bila mesin panas karena masalah koil, penanggulangannya bisa dikompres air dingin. Jadi jangan sampai kondisi koil dalam keadaan panas banget karena mobil bisa langsung berhenti mendadak.
BUSI dan KABEL BUSI
Secara umum busi terbagi dua, yaitu busi panas (biasa) dan dingin (racing). Bentuk busi dingin pada umumnya adalah memiliki kepala yang kecil untuk dipakai pada mobil yang rasio kompresinya tinggi, misal pada mobil-mobil balap.
Busi panas khusus untuk mobil standar, sehingga mobil yang rasio kompresinya dibawah 11:1 sebenarnya tidak perlu memakai busi racing atau dingin. Selain itu, agar busi dingin bekerja maksimal perlu kabel busi yang
hambatannya kecil dan koil bertegangan tinggi. Kalau masih semuanya standar, ya pakai saja yang standar juga.
Warna kepala busi bisa dijadikan alat diagnosis kinerja mesin apakah perlu di-tune up atau tidak. Kondisi hitam kering menunjukkan pembakaran yang tidak berjalan sempurna dan perlu di-tune up. Bila warna hitam tetapi basah oleh oli, mesin harus diperiksa mungkin ada komponen yang sudah aus, misalnya ring piston yang sudah minta ganti dsb.
Warna putih memperlihatkan kondisi mesin yang jumlah pasokan bahan bakarnya kurang sempurna sebagai akibat bensin terlalu sedikit dibandingkan udara. Hal itu berpotensi membuat mesin panas dan mengelitik. Warna coklat pertanda dari mesin mobil yang berfungsi normal, sedangkan kondisi yang terbaik adalah warna abu-abu yang berarti campuran bahan bakar dan udara seimbang dan proses pembakarannya sempurna.
Cara mengetahui apakah busi ada yang rusak adalah dengan melepas satu per satu tutup kabel busi saat mesin hidup. Yang harus diperhatikan saat mencabut adalah jarak terminal kabel busi tidak boleh terlampau dekat, minimal 20 cm. Jika saat dilepas tidak ada perubahan getaran dan suara pada mesin, tandanya busi sudah mati. Sebaliknya, bila suara mesin semakin keras dan serasa bergetar berarti busi yang dicabut kabelnya berada dalam kondisi bagus.
Busi tidak bisa dipakai lagi bila elektrode negatif yang mirip kail itu patah atau terkikis karena pembakaran atau bagian dalam elektrodenya sudah putus.
Kabel busi juga sangat berpengaruh besar, hati-hati bila menemukan kabel busi bocor perlu segera diperbaiki atau diganti dengan segera karena sangat berbahaya. Api yang keluar antara kabel busi dan ground berpotensi menyebabkan kebakaran karena menimbulkan percikan api dan jika sampai mengenai saluran bahan bakar akan terbakar. Pemasangan kabel busi juga harus benar-benar presisi agar tidak ada kebocoran pada konektornya.
Mendeteksi adanya masalah pada kabel busi terasa dari mesin yang sedikit tersendat dalam bahasa Jawa mesin mobil anda pincang. Penyebabnya karena ada aliran listrik ke busi yang terbuang sebagai akibat dari kabel yang terkelupas dan mengenai ground.
Percikan api yang keluar di busi akan terganggu  sehingga bahan bakar tidak akan terbakar sempurna. Solusi terbaik adalah mengganti kabel busi dengan yang baru. Namun, bila kita lupa membawa cadangan saat perjalanan jauh, kendala itu dapat diakali. Hal pertama yang harus dilakukan adalah mencari sumber kebocoran. Sebelumnya, cek dan perhatikan apakah saluran bensin dalam kabin mesin berada pada kondisi aman atau tidak mengalami rembes pada sambungannya.
Setelah dicek aman, baru cari sumbernya dengan cara menghidupkan mesin, biasanya akan muncul suara “cetek-cetek”. Pada kondisi gelap akan terlihat percikan api. Bila sudah ditemukan, matikan mesinnya dan copot kabel busi yang bocor dan tutup yang bocor dengan isolator. Jika tidak ada dapat memakai bahan yang memiliki daya hantar listrik buruk seperti plastik yang membungkus rapat kabel busi.
Permen karet pun dapat dipakai. Caranya dengan mengunyah sampai rasa manisnya hilang, kemudian rekatkan pada kabel busi yang sudah dibungkus dengan lapisan alumunium foil permen karet itu.
Demikian sedikit tips dari kami autoryanrzra cara menganalisa kerusakan komponen utama pada kelistrikan mobil.


Cara Menganalisa Kerusakan Komponen Kelistrikan Mobil Part 1


Kali ini kami dari autoryanrzra sengaja akan membahas lagi mengenai pentingnya kelistrikan mobil serta tips ringan cara menganalisanya untuk bisa kita cek dan atasi sendiri agar tidak mengganggu kinerja mobil tua kita.

Beberapa komponen yang berhubungan dengan kelistrikan mobil secara umum memang tidak bisa diperbaiki karena itu untuk pecinta mobil klasik antik perlu antisipasi dengan cara kita harus mengetahui umur komponen-komponen kelistrikan mobil tua kita sehingga kita lebih siap untuk menggantinya sebelum beberapa permasalahan datang.

Komponen sumber kelistrikan utama pada mobil antara lain:
AKI MOBIL
Komponen kelistrikan yang pertama dan utama adalah aki, secara umum umur aki mobil bila kita melakukan perawatan dengan baik bisa sampai 3 tahunan.
Akan tetapi terkadang umur aki mobil kita hanya bertahan cuma 1 tahunan saja ini dikarenakan beberapa faktor perawatan aki yang kurang baik sehingga umur aki mobil kita pendek.
Beberapa faktor yang menyebabkan umur aki mobil kita pendek yaitu :
1.     Mobil sering parkir di bawah terik matahari yang panas. Suhu yang panas akan membuat cairan elektrolit di dalam aki cepat menguap sehingga mengurangi daya aki itu sendiri.
2.     Mobil sering ditinggal dalam waktu yang lama tanpa melakukan pemanasan mesin. Pemanasan mesin diperlukan selain untuk mengisi aki kembali atau recharge juga untuk  mensirkulasi oli di dalam mesin.
3.     Pemasangan aksesoris tidak standar pada mobil seperti head lamp dan audio dengan daya yang besar.

Aki yang bagus memiliki tegangan 12,6 volt sehingga jika kurang dari 12 volt berarti ada kerusakan yang membuat aki tidak mampu menyimpan tegangan listrik secara maksimal. Oleh karena itu, sangat penting untuk menjaga air aki berada pada batas minimal dan batas atas. Bawalah cadangan air aki yang berwarna merah untuk kondisi mesin yang panas dan air warna putih untuk kondisi mesin dingin.
PLATINA atau CDI
Platina erat sekali berhubungan dengan sistem pengapian pada kendaraan dan memerlukan pergantian setiap 10.000 km. Cara mengetahui kondisi platina masih layak pakai atau sudah tidak bisa dipakai dapat dilihat secara kasat mata. Jika kondisi kontak poin masih tebal, artinya tidak perlu diganti.
Cukup dibersihkan memakai amplas tipis hingga rata dan bersih agar kontak poinnya permukaannya rata kembali. Penyebab gosongnya platina karena umur pemakaian atau loncatan bunga api yang terlalu besar misalnya bila memakai koil yang berdaya tinggi atau koil racing. Maka dari itu sesuaikan penggunaan komponen kelistrikan mobil tua anda dengan kondisi standar saja bila memang tidak ada modifikasi yang dibutuhkan.
Pada prinsipnya CDI memanfaatkan sebuah sensor yang akan aktif apabila di trigger atau di pantik oleh sesusatu, dalam hal ini sensor akan aktif oleh dadu yang ada di tengah delko kita (kalau menggunakan cdi rakitan seperti punya saya menggunakan system pulser). Salah satu jenis sensor yang sering digunakan adalah sensor Hall/Sensor CamshaftSensor hall/Sensor Camshaft  memanfaatkan efek hall yaitu lapisan tipis semikonduktor yang diberi arus listrik (vs) akan menghasilkan beda potensial (vout) akibat terjadi perubahan medan magnet secara tegak lurus.
Tanda-tanda CDI mobil anda akan mengalami kerusakan adalah sbb :
1.     Gejala awal pada waktu kendaraan berada dalam kecepatan agak tinggi dan kecepatan konstan, terasa ada sedikit  ndut-ndutanatau “nyendal-nyendal”, kejadian ini tidak menimbulkan mesin mobil mati, kejadian ini akan berlangsung agak lama (gejalanya hampir mirip dengan  mesin mobil kekurangan suply bahan bakar ROTAX/MEMBRAN/FUEL PUMP/POMPA BENSIN bermasalah)
2.     Pada waktu kendaraan berada dalam kecepatan agak tinggi, mesin mobil tiba-tiba mati, kendaraan bisa langsung di starter kembali dan kita bisa melanjutkan perjalanan, cuma kurang lebih 3- 5 km mesin mobil mati lagi dan begitu seterusnya.
3.     Tahap terakhir mesin mobil tidak bisa distarter lagi /CDI rusak, tandanya mirip dengan bensin habis.

Berikut informasi dari autoryanrzra yang dapat disampaikan 
Tunggu Part ke 2nya ya guys...

Tips Mengatasi Mobil Mogok Di Jalan Tol


Tips mengenai Cara Mengatasi Mobil Mogok di Jalan Tol ini akan membantu kalian guys.

Kita tidak akan pernah menduga musibah yang akan menimpa kita, termasuk mobil mogok. Maka antisipasi dan segala kemungkinan yang akan terjadi diperjalanan harus kita persiapkan seperti rutin memeriksakan mobil kita kebengkel, namun bila mobil anda mogok apalagi dijalan tol, jangan panik ikutilah beberapa tips dibawah ini.

Berikut 6 Tips Mengatasi Mobil yang Mogok di Jalan Tol dari autoryanrzra :

 1  Tetap Tenang

Hal pertama yang harus ada didalam benak anda adalah tetap tenang dan berusaha supaya tidak panik. Maka dengan begitu anda dapat memikirkan jalan keluar dan langkah selanjutnya yang harus anda lakukan.

 2  Menepi
Ketika mobil mogok segeralah menepi kebagian samping, kalo bisa yang paling kiri. Jangan lupa gunakan lampu sen supanya mobil dibelakang anda mengerti. 

 3  Nyalakan Lampu Hazard
Setelah menepi nyalakan lampur hazard, lampu hazard memberikan tanda pada pengendara lain. Atau bila perlu nyalakan lampu rem.

 4  Memasang Rambu-Rambu
Rambu-Rambu atau tanda keberadaan sangat diperlukan untuk memberi tahu pengendara lain. Pasanglah tanda yang sesuatu dengan warna yang mencolok supaya terlihat dimalam hari. 

 5  Memeriksa Mesin dan Selesaikan Masalah
Jika anda sudah mengerti soal mesin lakukanlah perbaikan, apalagi jika mobil yang dipakai milik sendiri sudah pasti anda tahu betul apa masalahnya dan cara untuk memperbaikinya.

 6  Menelepon dan Meminta Bantuan
Pada saat seperti ini pastikan anda memiliki nomor untuk keadaan darurat seperti ini. Karena, dalam keadaan seperti ini harus segera diatasi karena dapat mengganggu perjalanan orang lain. Usahakan anda menelepon polisi, polisi dapat membantu anda terutama pada saat tak terduga mogok di jalan tol.

Berikut tipsnya dan tetap berkendara aman ya guys...